Cara Asyik Jalani Puasa Bersama Pasangan di Rumah – Memasuki bulan suci ramadhan, sudah waktunya kita akan menjalankan ibadah puasa sebulan lamanya. Dalam menjalankan ibadah puasa, tidak hanya sekedar menahan lapar dan haus saja, melainkan juga harus menahan hawa nafsu sahwat kepada pasangan sah (suami/istri).
Selain itu, emosi dan masalah juga bisa menjadi ujian terberat dalam menjalankan ibadah puasa, apalagi di dalam rumah tangga keributan merupakan sebuah hal yang wajar terjadi, apalagi bagi pasutri muda yang baru menjalin hubungan rumah tangga pastinya akan melewati masa dimana di dalam rumah tangga kerap kali hadir berbagai macam konflik.
Agar ibadah puasa terasa lebih seru dan menyenangkan, anda bisa mengajak pasangan anda untuk melakukan beberapa hal kecil dalam mengisi waktu puasa seperti
Tadarus bersama
Bulan suci ramadhan, merupakan waktu yang tepat untuk lebih memfokuskan diri dalam menjalan ibadah. Agar suasana bulan ramadhan dapat bermanfaat, anda bisa mengajak pasangan anda untuk tadarus bersama. Selain dapat lebih mendekatkan diri dengan Yang Maha Kuasa, tadarus bersama juga dapat menenangkan hati selama menjalan ibadah puasa.
Menyaksikan kajian agama
Di sela sela menunggu waktu berbuka, anda juga dapat mengajak pasangan anda untuk menyaksikan kajian agama daripada anda menghabiskan waktu puasa anda dengan cara tidur sepanjang hari. Selain tidak baik bagi kesehatan tidur secara berlebihan juga dapat membuat puasa anda menjadi makruh, apalagi jika anda tidur sampai melewatkan kewajiban anda dalam menjalan ibadah 5 waktu.
Menonton film
Selama melakukan ibadah puasa, bukan berarti anda tidak boleh menonton film. Ajaklah pasangan anda untuk menonton film kesukaan anda dengan pasangan anda. Namun jangan sampai anda lupa bahwa tidak semua film dapat anda tonton selama bulan puasa. Hindari menonton film film yang dapat mengundang emosi yang dapat membatalkan ibadah puasa anda.
Bersih-bersih rumah
Jika badan anda terasa fit, tidak ada salahnya untuk mengajak pasangan anda untuk bersih bersih rumah. Lakukan hal hal kecil saja, jangan sampai kegiatan yang anda lakukan terlalu banyak menguras tenaga karena bisa bisa anda menjadi terlalu kelelahan dari aktivitas bersih bersih.
Olahraga kecil
Demi menjaga kesehatan tubuh bersama, anda bisa mengajak pasangan anda untuk melakukan olahraga ringan yang tidak terlalu menguras banyak tenaga dan membuat anda merasa kehausan dan kelelahan. Untuk aktifitas olahraga dianjurkan untuk dilakukan menjelang waktu berbuka saja agar saat aktivitas olahraga selesai anda bisa langsung berbuka.