Apa Yang Dimaksud Dengan Properti

Apa Yang Dimaksud Dengan Properti

Apa yg dimaksud dengan properti?  Jika kita menjawab d dalam konteks secara umumnya  pengertian dari properti adalah  suatu penyebutan sebuah bangunan atau tanah yang dimiliki oleh seseorang. Namun, pengertian  dari KBBI (kamus besar bahasa Indonesia) Properti adalah harta yang berupa tanah, bangunan dan juga sarana prasarana yang tidak bisa terpisahkan dari tanah hak milik atau bangunan yang dimaksud.

Dari pengertian yang telah dijelaskan di atas , kalian dapat menyimpulkan kalau pengertian properti adalah sebuah hak,  baik hak milik, hak guna, ataupun hak sewa untuk memanfaatkan suatu angunan seerta sebidang tanah dan apapun yang ada di atas lahan tersebut.

PROPERTI SEBAGAI INVESTASI

Sudah tidak asing lagi kalau investasi yang paling bagus dan dapat kalian andalkan adalah dengan berinvestasi  pada sektor properti.  Kalau kalian membicarakan inflasi uang semakin bertambah tahun akan menyusut . maka dari itu yang paling bagus adalah dengan berinvestasi properti.

Berikut ini beberapa keuntungan dalam berinvestasi di sektor properti:

  1.   Dapat menjadi sebuah tempat tinggal
  2.   Harga properti akan selalu naik terus.
  3.   Bisa menjadi asuransi diri sendiri.
  4.   Memiliki investasi properti dapat meningkatkan status

Ketika kalian memilih untuk berinvestasi properti kalian harus memilihnya dengan banyak pertimbangan seperti akses transportasi . dengan adanya dukungan dari akses transportasi yang mudah dapat membuat harga properti isa menjadi mahal.

MANFAAT PROPERTI

Properti merupakan aset yang dapat memberikan begitu banyak manfaat kepada si pemiliknya.  Jika didukung dengan  kemajuan perekonomian global  dapat menjadikan properti  akan semakin dimuliakan. Maka  berikut ini beberapa manfaat properti.

  1.   Jaminan BANK

Manfaat yang pertama ini  bisa kalian jadikan properti  jaminan ketika kalian membutuhkan uang  yang darurat dan kalian bisa meminjam ke bank  dengan jaminan sertifikat tanah properti yang kalian miliki.

  1.   Tidak terkena inflasi

Manfaat yang kedua , properti merupakan aset yang kebal dengan inflasi. Properti  merupakan aset yang kedepannya harganya akan naik terus setiap tahunnya.

  1.   Penghasilan tetap

Properti yang kalian miliki nantinya dapat kalian sewakan  dengan jangka waktu yang panjang maupun pendek. Hal seperti ini dapat  menjadikan kalian memiliki pasif income yang tetap.

Dari penjelasan  dari manfaat properti diatas  , maka kalian tidak perlu heran kalau saat ini banyak sekali orang yang mengambil keputusan membeli properti  dengan tujuan sebagai investasi dan juga bisnis mereka.

Tinggalkan Balasan

Alamat email anda tidak akan dipublikasikan. Required fields are marked *